Bantul-Untuk menindak lanjuti program pemerintah terkait penanganan dan pencegahan penyebaran virus Covid 19, Danramil 13/Kretek Kapten Cpl Sunarto beserta anggota Koramil dan intansi dari Polsek, Polairud, BPBD, FPRB, Relawan Pamtas dan Paksi Katon menggelar apel bersama pembagian masker di Laguna Depok pada Minggu (13/02/2022).
Pada gelar apel pembagian masker tersebut dipimpin oleh Kapolsek Kretek AKP Yosepin Iswantari. Kegiatan ini bertujuan untuk bersama sama dan bersinergitas satu padu membagikan masker dengan sasaran bagi warga masyarakat yang tidak mematuhi prokes Covid 19 utamanya yang tidak menggunakan masker. Untuk Teknisnya untuk petugas dilapangan tetap sesuai prosedur persuasif dan humanis.
Apalagi seperti yang kita ketahui gelombang virus varian 3 omicron sudah masuk di Indonesia untuk itu kita harus bahu membahu bersama sama menekan laju pertambahan warga yang terpapar Virus Covid sedini mungkin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar