Bantul-Babinsa Triharjo Kopka Cahyo W menghadiri undangan musyawarah Padukuhan dengan tema penyampaian program pemberdayaan berbasis padukuhan bertempat di rumah Dukuh Gunturan Triharjo Kapanewon Pandak. Sabtu (05/02/22)
Kegiatan tersebut dihadiri antara lain Lurah Triharjo Bapak Suwardi S.pd, Ketua Bamuskal Ibu Suratmi S.Pd., Babinsa Triharjo Kopka Cahyo W, Babinkamtibmas Aipda Subawa SH, Dukuh Gunturan Bapak Burhanudin N, ketua RT Padukuhan Gunturan, Perwakilan dari ibu ibu PKK dan Perwakilan dari para kader.
Dalam Sambutannya Dukuh Gunturan Bapak Burhanudin mengucapkan selamat datang dan terimakasih serta mengharapkan acara berjalan lancar aman dan tertib.
Sementara Ketua Bamuskal Ibu Suratmi, S.Pd mengharapkan hasil musyawarah Padukuhan dapat menghasilkan keputusan yang terbaik bagi warga masyarakat Gunturan.
Dari musyawarah disepakati terkait penyampaian program diantaranya Bidang Pendidikan yang mengusulkan sarana kegiatan belajar mengajar dengan pengadaan barang, selain itu Bidang kesehatan mengusulkan peningkatan pelayanan terutama untuk Ibu hamil Lansia dan Balita.
Kopka Cahyo W selaku Babinsa Triharjo selalu mengajak dan menghimbau dalam setiap kegiatan harus menerapkan protokol kesehatan.selama kegiatan berjalan dengan aman dan lancar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar