Babinsa Sidoharjo Kerja Bakti Pembersihan Lingkungan
Babinsa Kalurahan Sidoharjo Koramil 04/Samigaluh Kodim 0731/Klp Pelda Qiyas dan perangkat Kalurahan beserta Mahasiswa KKN UAD melaksanakan Kerja Bakti pembersihan Lingkungan di sekitar Balai Kalurahahan Sidoharjo Kapanewon Samigaluh Kabupaten Kulon Progo. Selasa (08/02/2022)
Kepada Penerangan Kodim 0731/Klp Babinsa menjelaskan. "Kerja Bakti pembersihan lingkungan dilaksanakan dalam penataan dan pembersihan lingkungan disekitar Kalurahan Sidoharjo sehingga terlihat bersih dan rapi, serta mencegah berkembangnya nyamuk DBD maupun malaria, kegiatan dilaksanakan dengan tertib, aman dan lancar." tuturnya. (Pendim 0731/Klp).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar