Bantul-Hari ketiga penyaluran Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima dan Warung (BTPKLW) yang disalurkan melalui Kodim 0729/Bantul sudah mencapai sekitar seribu dari target 4500 PKL dan pemilik warung yang akan mendapatkan bantuan.
Kemarin Jumat (15/10) sudah sekitar seribu yang mengambil bantuan tunai di Kodim 0729/Bantul, ungkap Pasiter Kodim Kapten Inf Berhen.
Proses pengajuan dan penerimaan bantuan ini dilakukan melalui pendataan penduduk setempat terlebih dulu yang dibantu oleh Babinsa di Wilayah. Verifikasi penerimaan dilakukan untuk mengetahui siapa saja yang berhak menerima BT-PKLW.
Penerima yang memenuhi standar akan dimasukkan ke data dan diverifikasi kembali agar mendapatkan undangan pengambilan bantuan yang berada di Kodim 0729/Bantul.
"Pemerintah merespons kondisi keterpurukan ekonomi yang dirasakan berbagai lapisan masyarakat dengan menyatakan pemberian program salah satunya BT-PKLW yang termasuk dalam Klaster Perlindungan Sosial (Perlinsos) di Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN)," jelas dia.
Program ini berupa penyaluran bantuan uang tunai kepada pedagang kaki lima (PKL) dan pemilik warung (PW) melalui Kodim 0729/Bantul . Bantuan ini diupayakan dapat membantu para pelaku usaha bangkit lagi setelah tertekan akibat pemberlakukan PPKM.
Program ini ada ditujukan untuk melengkapi program yang sudah berjalan selama ini, seperti Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM), Subsidi Bunga KUR, Penjaminan Kredit Modal Kerja UMKM, PPh Final UMKM Ditanggung Pemerintah, dan Restrukturisasi Kredit UMKM.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar