-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Slider

Senin, 06 April 2020

Gandeng Mitra Karib, Babinsa Atasi Penyebaran Virus Covid-19 Lebih Meluas

Magelang, -- Demi memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 yang lebih luas, segala upaya dilakukan oleh berbagai pihak, termasuk yang dilakukan oleh Babinsa desa Surodadi Serma Juwairul Hidayat. minggu (05/04)
Dalam kegiatan nyata dilapangan, Babinsa berupaya merangkul semua elemen masyarakat dan mitra karib baik yang ada diluar maupun warga desa setempat.
Termasuk salah satu cara untuk mencegah laju berkembangnya virus corona diwilayah binaannya Babinsa mengajak Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) "Lindu Aji" untuk saling bahu membahu menjalankan tugas sosial kemanusiaan bersama masyarakat dengan cara penyemprotan disinfektan secara masal terutama area publik dan rumah warga.

Kegiatan sosial penyemprotan yang diikuti oleh 102 anggota LSM Lindu Aji gabungan dari Kecamatan Candimulyo dan Kecamatan Tegalrejo, pemdes setempat dan masyarakat tersebut merupakan langkah Babinsa dalam memupuk jiwa kebersamaan dan gotong royong antar sesama dalam upaya mencegah laju berkembangnya wabah virus covid-19 agar tidak menyebar lebih luas kususnya di wilayah desa Surodadi.

Di hubungi secara terpisah, Danramil-10/Candimulyo, Kapten Infanteri Sunarto sangat mengapresiasi atas tindakan serta langkah yang diambil oleh Babinsa Desa Surodadi Serma Juwairul Hidayat dalam menjalin kerjasama dengan mitra karib, pemerintahan desa, maupun masyarakat dalam upaya pencegahan laju berkembangnya penyebaran virus Covid-19 di desa binaanya . "Ucapnya.

Saya juga perintahkan kepada seluruh Babinsa lainya yang ada di Koramil-10 untuk selalu merangkul kepada semua elemen masyarakat di wilayah binaan supaya menjalin kerjasama yang erat dan bahu membahu dalam mengantisipasi penyebaran virus Corona di wilayah binaan masing-masing. Karena dengan soliditas dan sinergitas semua pihak akan sangat membantu dalam memecahkan setiap permasalahan dan kendala yang dihadapi diwilayah. "Sambung Danramil"

Kegiatan nyata penyemprotan disinsektan yang Babinsa lakukan bersama masyarakat dan LSM Lindu Aji serta unsur terkait merupakan salah satu materi belanegara yang wajib kita lakukan, sebab bela negara bukan berarti harus angkat senjata untuk berperang melawan musuh, namun kerjasama dan gotong royong serta kerjasama saling bahu membahu diantara sesama warga dalam mencegah penyebaran virus covid-19 di masyarakat adalah salah satu tindakan nyata belanegara, yakni dapat mewujudkan terciptanya kehidupan masyarakat yang sehat, damai, aman dan nyaman, sehingga masyarakat bisa hidup rukun dan tentram secara berdampingan di tengah-tengah masyarakat, "Pungkas Sunarto".

Kepala Desa Surodadi Nasrodin mengucapkan banyak terima kasih kepada anggota LSM Lindu Aji yang sudah ikut berperanserta secara langsung dalam menangkal dan sekaligus mencegah lebih luasnya penyebaran virus corona di desa kami. Saya mewakili masyarakat menaruh harapan besar setelah diadakan penyemprotan yang saudara lakukan kali ini, desa kami benar-benar bisa steril dari wabah virus covid-19, dan semoga bakti sosial yang saudara lakukan akan menjadi amal ibadah bagi saudara semua. "Pungkas Kades"

Ketua LSM Lindu Aji, Subiyanto mengucapkan banyak terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Koramil-10/Candimulyo maupun pemerintah desa yang sudah mau melibatkan anggota kami dalam upaya pencegahan penyebaran virus covid-19 di desa Surodadi. "Ucapnya"

Pria yang sering disapa dengan panggilan Yanto celurit tersebut juga berharap, agar suatu saat desa-desa yang lain apabila membutuhkan bantuan yang sifatnya kemanusiaan maupun bakti sosial, insya alloh anggota kami siap terjun dilapangan demi meringankan beban sesamanya. "Pungkas Celurit" (irl-942)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update