-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Slider

Kamis, 28 November 2019

Babinsa Koramil 1312-06/Nanusa Bantu warganya perbaiki Rumah

Talaud -- Bertempat di Desa Karatung Utara, telah dilaksanakan kegiatan karya bakti bersama warga masyarakat dalam rangka renovasi rumah tinggal dari salah satu warga Desa Karatung Utara, Sabtu kemarin (23/11).

Berawal dari rencana keluarga yang akan melaksanakan perbaikan atap rumah tinggal, namun kapan waktu yang tepat dan siapa yang akan membantu proses pekerjaan tersebut, dan Kehadiran Babinsa dari Koramil 1312-06/Nanusa, Serka Egmond Wello ternyata merupakan salah satu solusi sehingga mulai dari rencana sampai dengan  proses pekerjaan Perbaikan atap rumah dari Keluarga Ibu Ros Maitun Edam mendapatkan perhatian dari Babinsa dan begitu cepat waktu dimana setelah selesai koordinasi tentang kesiapan dari Keluarga Ibu Ros Maitun kapan waktu yang tepat untuk melakukan pekerjaan perbaikan atas tersebut, Serka Egmond Wello segera mengkoordinir warga masyarakat Desa Karatung Utara yang mempunyai keahlian untuk dapat membantu proses pekerjaan pemasangan atap rumah dari Keluarga Ibu Ros Maitun Edam.

Mulai dari mengundang warga masyarakat Desa Karatung Utara, pemerintah Desa, tokoh agama dengan maksud untuk memulai pekerjaan haruslah diawali dengan ibadah syukur pemasangan tiang raja bangunan rumah, pemasangan Kap, dilanjutkan pemasangan atap, semua atas koordinasi yang baik oleh Babinsa, sehingga proses pekerjaan tidak membutuhkan waktu yang lama, dan pekerjaan pemasangan atap rumah dari Keluarga Ibu Ros Maitun Edam selesai pada hari itu juga dalam keadaan aman terkendali.

Sehingga, pihak keluarga merasa sangat terbantu dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak Babinsa dari Koramil 1312-06/Nanusa yang telah membantu kami dalam rangka renovasi pemasangan atap rumah kami. (Red).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update